Assalamualaikum wr. wb

Blog ini sebenarnya adalah sebagian besar berisi informasi tentang bayi dan balita.
karena aku mempunyai anak yang masih bayi.
Semua informasi yang aku pernah dapatkan, aku usahakan untuk di posting di blog ini dengan tujuan agar bermanfaat bagi orang banyak.
Demi kemajuan blog ini, tolong tinggalkan komentar atau vote anda.
Boleh juga kritik dan saran yang membangun.


Wassalamualaikum wr. wb
Bundanya Shakila


Wednesday, 19 December 2012

Cheese Potato Stick (12m+)

Penasaran sama Resep yang ada di Group "Homemade Healty Baby Food".Created by "Mom Anggie Bam".
resep ini booming banget.
Akhirnya di coba deh.

Bahan :

* 1 buah kentang sedang (kupas, potong2, kukus lunak)
* 1 butir telur ayam
* 1/4 atau 100gr keju cheddar parut
* Wortel parut (peras sedikit agar airnya berkurang)
* sedikit daun seledri
* sedikit minyak

Cara membuat :

* haluskan kentang yang lunak, campur dengan wortel, selecri, keju & telur. Aduk rata.
* tuang adonan ke dalam pinggan tahan panas yang telah di olesi minyak. kukus selama 15-20 menit.
* Tusuk-tusuk sedikit adonan selama mengukus apabila terlalu  mengembang.
* Setelah matang, angkat dari kukusan. Dinginkan terlebih dahulu
* Potong-potong sesuai selera / menurut potongan french fries pada umumnya
* Simpan dalam wadah tertutup, masukan ke laci bawah frezer selama 30 menit
* Setelah dingin, goreng dalam minyak panas sampai kuning kecoklatan/garing.



Ini penampakan Setelah di kukus

Setelah di goreng

Penampakan setelah di goreng ga sempet di foto, jadi gambarnya comot dari orang yang udah pernah buat.
he..he..he...
tapi hasilnya mirip kok.

Shakila suka cemilan ini. Abis di kukus, belum di goreng aja shakila doyan. Apalagi udah di goreng.
Kalo kata Utinya Shakila, jangan terlalu sering makan yang minyak-minyakan atau goreng-gorengan.
Jadi Shakila di kasihnya ya yang kukus deh. yang di goreng buat bundanya aja. Di makan pake Saos yang super pedes....
hemmm.... yummy...... (sampe ngences bayanginnya)

Note :
* Untuk anak di bawah 12m, berikan sampai proses di kukus saja
* Untuk anak di bawah 12m, telur yang di pakai hanya kuningnya saja. karena putih telur biasanya pemicu alergi

No comments:

Post a Comment