Assalamualaikum wr. wb

Blog ini sebenarnya adalah sebagian besar berisi informasi tentang bayi dan balita.
karena aku mempunyai anak yang masih bayi.
Semua informasi yang aku pernah dapatkan, aku usahakan untuk di posting di blog ini dengan tujuan agar bermanfaat bagi orang banyak.
Demi kemajuan blog ini, tolong tinggalkan komentar atau vote anda.
Boleh juga kritik dan saran yang membangun.


Wassalamualaikum wr. wb
Bundanya Shakila


Wednesday 19 December 2012

Puding pisang karamel (12m+)

Ada pisang di rumah, coba eksekusi resep yang ada. Bahannya? sesuaikan aja sama yang ada di rumah dong.

Cemilan Shakila (15m) 21 Okt 2012



Resep asli :

* 1 butir telur
* 80 ml susu UHT plain (saya pake merek ultra)
* 1 sdt peres gula palem (saya ga pake, ga ada di rumah)
* 1 buah pisang
* bubuk kayu manis (saya ga pake, ga ada di rumah)
* 10 gr unsalted butter (saya pake merek orchid)

Cara membuat :
* kocok lepas telur, tambahkan susu UHT, gula palem, pisang yang sudah dilumatkan, bubuk kayu manis. Aduk rata
* Tuang ke dalam cetakan, kukus 15 menit sambil sering di buka tutup pancinya
* ketika matang, buat tanda silang di atas puding dengan menggunakan pisau
* Letakkan unsalted butter di atas puding
* biarkan hingga meleleh. Sajikan hangat

Note :
kalo yang ga punya kukusan, bisa di masak dengan cara di tim.


Sumber : Group "Homemade Healthy Baby Food"
               By Mom "Amanda Pingkan Wulandari Pratama"


No comments:

Post a Comment